Pelayanan Penunjang | 29 Juli 2021 15:23

Patologi Anatomi

DEPARTEMEN PATOLOGI ANATOMI
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS INDONESIA/RSUPN DR. CIPTO MANGUNKUSUMO


 

Patologi Anatomi
Merupakan cabang ilmu kedokteran yang berkaitan dengan penegakan diagnosis suatu penyakit, melalui pemeriksaan spesimen yang dapat berupa cairan/sel/jaringan/organ yang didapatkan baik dari biopsi jarum halus /biopsy atau operasi.

Sejarah Singkat
Berdasarkan SK MenKes Nomor 134 tahun 1978, Rumah Sakit Dr. Cipto Mangunkusumo ditetapkan sebagai rumah sakit umum yang melaksanakan pelayanan kesehatan spesialistis dan sub/superspesialistis yang seluas-luasnya. Salah satu syarat adalah rumah sakit harus mempunyai instalasi patologi anatomik untuk dapat melaksanakan pelayanan dalam bidang pemeriksaan patologi anatomik.
Maka pada tahun 1981 setelah melalui serangkaian penjajagan dan perundingan antara pimpinan RSCM dengan pimpinan Bagian Patologi Anatomik serta pimpinan FKUI, disepakati bahwa mulai tahun 1981 Bagian Patologi Anatomik FKUI, yang dalam kenyataannya sudah sejak dahulu kala bekerja-sama dengan RSCM, diintegrasikan dalam tata organisasi dan administrasi RSCM sebagai Instalasi Patologi Anatomik. Kesepakatan ini memang tidak dimuat/tertuang dalam suatu surat keputusan, namun yang dapat dianggap sebagai peresmian Instalasi PA ini, ialah pada saat Menteri Kesehatan R.I. waktu itu, dr. Suwardjono Surjaningrat, meninjau Instalasi PA. pada saat peringatan HUT RSCM ke 62 tanggal 26 November 1981.

 

Visi Departemen Patologi Anatomik
Departemen Patologi Anatomik RSCM/FKUI menjadi pusat rujukan pelayanan , pendidikan dan peenlitian yang paripurna (InfiniteExperience) yang terkemuka di Asia Pasifik.

 

Misi Departemen Patologi Anatomik

  • Melaksanakan pelayanan patologi paripurna secara professional dan berstandard internasional dalam penyelanggaraan pelayanan kesehatan di RSCM dan RS pendidikan lainya dan menjadi pusat rujukan pelayanan patologi
  • Menyelanggarakan   pendidikan   patologi   bertaraf   internasional   yang   berbasis   kompetensi   dan menghasilkan  lulusan  yang  berdaya  saing  tinggi  dalam  upaya  meningkatkan  derajat  kesehatan
  • masyarakat
  • Melaksanakan penelitian patologi yang berkualitas internasional dan menghasilkan peneliti tangguh dalam upaya pengembangan ilmu dan teknologi kedokteran
  • Berperan aktif dalam penyusunan kebijakan pendidikan pendidikan patologi nasional
  • Menyelanggarakan system manajemen yang professionalpada semua aktivitas departemen

 

Kepala bagian/instalasi dari masa ke masa:
1928 – 1942                   : Comelis Bonne
1943 – 1945                   : Sutomo Tjokronegoro
1946 – 1949                   : Sutomo Tjokronegoro (PTKRI)
1946 – 1947                   : Comelis Bonne dan M. Straub (Universitas van Indonesie)
1947 – 1949                   : Gerrit Bras, Pj. Kep. (Universitas van Indonesie)
1950                               : Gerrit Bras
1951 – 1969                   : Sutomo Tjokronegoro
1969 – 1973                   : Rukmono
1973 – 1984                   : Suminto Setyawan Brotoprawiro
1985 – 1989                   : Sutisna Himawan
1990 – 1998                   : Achmad Tjarta
1999 – 2007                   : Mpu Kanoko
2008 – 2012                   : Endang Sri Roostini Hardjolukito
2013 – Sekarang            : Diah Rini Handjari

 

Divisi I:  Patologi sistem kardiovaskuler, sistem pernapasan, sistem urogenital, kepala dan leher.

Divisi II: Patologi sistem pencernaan, hati dan kandung empedu, pankreas, oral dan kelenjar liur.

Divisi III: Patologi obstetrik dan ginekologi.

Divisi IV: Patologi sistem hematolimfoid, endokrin, payudara.

Divisi V: Patologi jaringan lunak, tulang, kulit, ssstem saraf pusat dan perifer,  mata

Divisi VI: Sitopatologi

dr. Vera DamayantiYoewono,Sp.PA(K)

dr. MariniStephanie, Sp.PA

Anggotadivisi II

Anggotadivisi II

dr. Budiningsih Siregar, MS, Sp.PA(K)

dr. EmilTaufikSp.PA(K)

dr. Hartono Tjahjadi,SpPA

Dr. dr. PrimariadewiRustamadji,MM, Sp.PA(K)

Ketua divisi III Patologi Obstetri-Ginekologi

Anggota divisi III

Anggota divisi III

AnggotadivisiIII

dr. BenyaminMakesSp.PA(K)

 

dr. Endang SR. Hardjolukito,MS., Sp.PA(K)

dr. MariaFransisca Ham, PhD., Sp.PA

Dr. dr. PrimariadewiRustamadji,MM, Sp.PA(K)

dr. AgnesStephanieHarahap,Sp.PA

Ketua divisi IV

Endokrin,    Sistem      Hematolimfoid,    Payudara, Sumsum Tulang Belakang

Anggotadivisi IV

AnggotadivisiIV

Anggotadivisi IV

AnggotadivisiIV

dr. NurjatiC. Siregar, MS.,PhD., Sp.PA(K)

 

Prof. dr. MpuKanoko S., PhD., Sp.PA(K)

Prof. dr. SaukaniGumay, Sp.PA(K)

dr. EstiDS. Soetrisno B.,Sp.PA(K)

dr. Evelina, Sp.PA

dr. Riesye Arisanty, Sp.PA

Ketua divisi V

Jaringan  Lunak,  Tulang,  Kulit,  Mata,  Susunan Saraf

Anggota divisi V

Anggota divisi V

AnggotadivisiV

Anggota divisi V

AnggotadivisiV

dr. Lisnawati, Sp.PA(K)

dr. Rahmiati,Sp.PA(K)

dr. ChairilHamdani,Sp.PA(K)

dr. SutjahjoEndarjo,MSC., Sp.PA(K)

dr. MariniStephanie, Sp.PA

Ketua divisi VI Sitologi

Anggota divisi V

Anggota divisi VI

Anggota divisi VI

AnggotadivisiVI

 

I.  Akademis

  • Pendidikan S1
  • Pendidikan Pasca Sarjana Biomedik
  • Pendidikan spesialis I
  • Pendidikan Konsultan
  • Penelitian dan Pengembangan
  • Laboratorium patologi eksperimental

 

II. Pelayanan Diagnostik

Pelayanan laboratorium Histopatologik :

1. Potong Beku; pelayanan diagnostik intra operatif yang berfungsi dalam penegakan diagnostik secara cepat pada saat pasien menjalani tindakan operatif.

2. Pemeriksaan jaringan dengan metode pulasan Hematoksilin – Eosin; pemeriksaan rutin yang dilakukan dalam penegakkan diagnosis.

 

Pelayanan laboratorium Sitopatologik :

1. Poliklinik fine needle aspiration biopsy/FNAB (biopsi aspirasi jarum halus): Metode pengambilan sel menggunakan jarum halus.

2. Pemeriksaan sitologi sel/cairan: sikatan bronkus, sputum, pleura, urin, asites, dll.

3. Pemeriksaan sitologi ginekologi menggunakan metode Pap smear konvensional dan Pap smear berbasis cairan.

 

Pelayanan laboratorium Histokimia :

Pemeriksaan jaringan dengan menggunakan metode pulasan khusus sederhana untuk mendeteksi substansi yang dimiliki oleh jaringan tersebut.  Contoh pulasan: Ziehl Neelsen (Pemeriksaan untuk mendeteksi basil tahan asam), Masson trichrome (pemeriksaan untuk mendeteksi kolagen dan otot), dll.

 

Pelayanan laboratorium Imunohistokimia :

Pemeriksaan jaringan dengan menggunakan cara pengikatan antigen dan antibodi spesifik yang dimiliki tiap jaringan, dengan tujuan untuk menentukan asal dan jenis tumor, serta sebagai terapi target, antara lain, pemeriksaan reseptor estrogen, reseptor progesteron dan HER2 pada kanker payudara, CD 117/C-KIT pada Gastro Intestinal Stromal Tumor (GIST) , CD 20 pada limfoma malignum jenis sel B dan lain-lain. 

 

Pelayanan laboratorium Patologi Molekuler :

Saat ini kami dapat melakukan pemeriksaan Human Papilloma Virus (HPV) Genotyping yang bertujuan untuk mendeteksi 33 tipe HPV. Tipe HPV dapat dibagi menjadi kelompok High Risk dan Low Risk berdasarkan kemungkinan menyebabkan terjadinya keganasan.

 

Kelompok Staf Medis Patologi Anatomi

Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia / RSUPN Dr. CIPTO MANGUNKUSUMO

Jl. Diponegoro no.71 TROMOLPOS 1086, Jakarta 10430

Telepon. (021) 31930487

Fax. (021) 31934465

Share :         

Copyrights 2017 All Rights Reserved by RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo.